23 September 2009

Ujian kecakapan bahasa Jepang NAT-TEST



 

Ujian kecakapan bahasa Jepang NAT-TEST (Nihonggo Achievement Test)
Minggu 25 Oktober di Jakarta
Pendaftaran lewat http://nat-test.net/

NAT-TEST ini berkantor pusat di Tokyo Jepang,
dimulai sejak 1988 di Jepang dan di berbagai negara.

Sejak pertengahan tahun lalu diakui Resmi oleh pemerintah Jepang
khususnya kementerian dalam negeri Jepang dan pihak imigrasi Jepang, sehingga
bagi pemilik sertifikat NAT-TEST akan semakin diakui dan meningkatkan
kredibilitas kita sebagai orang asing yang ingin memasuki Jepang terutama di
mata pihak imigrasi.

Ujian NAT-TEST untuk pertama kali dilakukan di Jakarta tanggal 25 Oktober 2009
dengan waktu serentak juga dilakukan di berbagai Negara.

Sertifikat NAT-TEST ada empat level dengan Level ke-1 adalah level tertinggi dan
Level ke-4 adalah level terendah.

Pemilik Sertifikat NAT-TEST ini semakin mudah dikenal dan diakui oleh berbagai
Perusahaan Jepang di Jepang, karena memang target dari NAT-TEST ini pada akhirnya
si pemilik sertifikat mendapat pengakuan serta bukti bahwa dirinya memang pantas, layak dan
serta mampu berbahasa Jepang dengan baik sehingga layak diterima bekerja penuh
di Perusahaan di Jepang. Apalagi kalau sudah memiliki sertifikat Level-1.

Bukan hanya di kalangan swasta, di kalangan sekolah di Jepang pun, saat ini
telah mengakui 100% keberadaan NAT-TEST sehingga merupakan jaminan diterima di
sekolah di Jepang apabila kita memiliki sertifikat NAT-TEST.
Setidaknya bagi kita sendiri dapat mengetahui kemampuan berbahasa Jepang saat yang bersangkutan mengikuti ujian.

Daftarkanlah segera untuk ikut ujian NAT-TEST !
(Pendaftaran ditutup 9 Oktober 2009).

Biaya satu orang per level,
Rp.210.000,- (USD20).

Kontak Pandan College, Tel.0361-255-225, atau daftar
lewat web kami:

http://www.nat-test.net/
info@nat-test.com
.


No comments:

Post a Comment

Ingin tau info lowongan terbaru di facebookmu?

Ingin tau info lowongan terbaru di facebookmu?
Join Sekarang Di Facebookmu!